Followers

Powered by Blogger.
RSS

Tips Nyaman Belanja Item Diskon

Siapa yang tidak tahu bahwa kaum hawa cenderung konsumtif? apalagi jika itu berlabel diskon! Mal seolah menjadi surga bagi para pecinta belanja saat musim diskon.

Tapi menghadapi pesta diskon, Anda tentu harus cerdas. Jangan sampai hanya karena tergiur dengan harga murah, Anda jadi tidak bisa menahan nafsu belanja. Dilansir Mag for Woman, berikut enam tips cerdas berburu barang diskon.


Pilih barang dengan hati-hati
Saat memberikan diskon, banyak oknum penjual mencampurkan barang-barang yang sudah rusak atau memiliki cacat dengan barang-barang yang masih dalam kondisi baik. Kerusakannya mungkin sangat kecil sehingga tidak bisa langsung terdeteksi mata. Contohnya, sedikit sobekan kecil di pakaian.

Biasanya, mereka momen diskon biasanya dimanfaatkan mereka untuk 'membersihkan' barang-barang yang sudah rusak. Jadi berhati-hatilah saat memilih barang. Periksa dengan teliti setiap bagian barang yang Anda beli.

Belanja saat waktu luang
Belanja saat diskon memang lebih membutuhkan energi dan waktu luang. Pasalnya, para pemilik toko biasanya menyatukan seluruh barang diskon di rak-rak tanpa terorganisir dan tidak dikategorikan. Semua barang ditumpuk jadi satu hingga menggunung.
Anda tentu memerlukan banyak energi untuk membongkar semua rak agar bisa menemukan barang-barang yang Anda sukai dan butuhkan. Jadi, jangan pernah berbelanja dengan terburu-buru.

Buat anggaran
Namanya diskon, barang-baramg yang dijual tentu lebih murah dari biasanya. Potongan harga tersebut, bisa jadi membuat Anda tidak berpikir panjang dalam membeli barang.
Hasilnya, ada banyak barang yang tidak Anda butuhkan masuk dalam keranjang belanja. Jadi sebelum berbelanja, tetapkan anggaran belanja terlebih dulu dan tuliskan barang-barang apa saja yang akan Anda beli dalam satu daftar belanjaan. Dan berpeganglah pada anggaran yang sudah dibuat.

Jangan membawa anak
Sangat tidak dianjurkan bagi Anda membawa anak saat sedang berburu barang diskon. Fokus Anda bisa terbagi dua, antara memperhatikan anak Anda agar tidak hilang di tengah ramainya pengunjung dengan sibuk mencari barang-barang yang diinginkan.

Padahal saat berbelanja Anda perlu hati-hati dan bersusah payah membongkar tumpukan barang demi mendapatkan barang bagus dengan harga terbaik.

Jangan beli barang dari satu toko
Musim diskon biasanya tidak hanya diberikan oleh satu toko saja. Ada beberapa mal dan toko yang memberi diskon bersamaan. Itu artinya Anda memiliki banyak pilihan.

Jangan habiskan uang Anda di satu toko karena Anda akan menyesal jika menemukan barang yang sama di toko lain dengan harga lebih murah. Sebaiknya datangi beberapa toko, lalu tentukan barang yang dijual di toko mana yang paling Anda sukai dan harganya yang juga sesuai anggaran.

Beli barang yang benar-benar disukai
Salah satu pertanyaan terbaik bagi diri sendiri saat akan membeli barang diskon adalah: "Apakah saya sangat menyukai barang ini sehingga sebenarnya saya akan membelinya, bahkan tanpa potongan harga?"

Jika jawabannya ya, jangan ragu untuk membayarnya. Pertanyaan ini akan membantu Anda untuk membedakan antara membeli sesuatu hanya karena harganya yang murah atau membeli sesuatu karena Anda memang menyukainya.

  • Digg
  • Del.icio.us
  • StumbleUpon
  • Reddit
  • RSS

Bentuk Kontak Lensa yang Unik


Warnanya yang hijau dan kemerahan membuat kontak lensa ini terlihat sangat menyala terang. Tak hanya itu, jika biasanya kontak lensa hanya menutupi bagian hitam pada bola mata, maka kontak lensa ini justru menutupi seluruh bola mata Anda 




Awalnya mungkin nampak biasa saja, namun jika dilihat lebih teliti, mata dengan kontak lensa ini akan terlihat menyala. Bahkan, mata Anda dapat memancarkan sinar gemerlap bak berlian mahal pada umumnya. 



Sebuah kontak lensa aneh bercorak bola telah diciptakan oleh sebuah perusahaan kontak lensa di Jerman. 



Wara merah darah yang sangat menyala membuat mata Anda terlihat sangat sendu dan mengerikan. Tak ada sisi keindahan yang ditampilkan oleh kontak lensa ini. Akan tetapi, kontak lensa unik ini diciptakan bukan hanya sebagai sesuatu yang baru dan menarik. Namun, kontak lensa darah ini memiliki fungsi untuk mengurangi cahaya matahari berlebihan yang masuk ke mata Anda 



Jika Anda melihatnya, pasti yang terbesit di benak Anda adalah kontak lensa yang sangat lucu nan menggemaskan. memang benar, kontak lensa ini memiliki warna kuning yang sangat terang untuk menimbulkan kesan ceria. Di samping itu, di tengah-tengah kontak lensa terdapat corak tersenyum yang membuat siapapun yang melihatnya akan turut gembira dan gemas. 

Gimana Guys? Tertarik menggunakannya?

  • Digg
  • Del.icio.us
  • StumbleUpon
  • Reddit
  • RSS

Tips Membersihkan Sandal Crocs



Siapa yang tidak mengenal produk alas kaki berlabel Crocs? Sepatu atau sandal Crocs yang begitu nyaman dipakai membuatnya jadi pilihan banyak orang untuk bekerja, jalan-jalan dan bergaya pastinya. Crocs terbuat dari bahan yang disebut Croslite, yaitu apa yang disebut Proprietary Closed Cell Resin (PCCR), bukan plastik juga bukan karet. Bagaimana merawat produk dari bahan ini? Apakah sama dengan mencuci sepatu karet biasa? Berikut ini tipsnya.


1. Basuh dengan air mengalir
Sebagai langkah pertama menghilangkan kotoran, basuh sandal crocs Anda dengan air mengalir. Jika Anda langsung menggosok kotoran-kotoran ini beserta larutan sabun, kotoran yang kasar berisiko melukai Crocs Anda.


2. Rendam dalam larutan pembersih
Larutkan 4 sdm baking soda dengan sebaskom penuh air hangat (kurang lebih 4 liter). Rendam Crocs Anda selama 10 menit. Kemudian gosok bagian dalam dan luarnya. Jangan sekali-kali menggunakan deterjen untuk mencuci Crocs.


3. Bilas dengan air dingin
Bilas Crocs dengan air mengalir, pastikan tidak ada sisa baking soda yang tertinggal. Sisa baking soda akan membuat Crocs menjadi licin.


4. Cuci dengan sabun yang lembut
Jika dirasa masih kurang bersih, gunakan sabun yang tidak membuat kering untuk membersihkan Crocs Anda. Gosok lubang-lubang udaranya dengan sikat untuk membersihkan kotoran yang tersembunyi. Bilas sekali lagi dengan air dingin.


5. Beri Crocs Butter
Crocs Butter adalah pembersih khusus yang didesain untuk produk-produk Crocs. Gunakan Crocs Butter pada Crocs Anda dengan spon yang tersedia beserta produk Crocs Butter. Gosok hingga terlihat baru. Bersihkan sisa Crocs Butter pada Crocs dengan kain kering yang bersih.


Kenapa tidak boleh menggunakan detergen?
Detergen bisa membuat bahan CROCS menjadi kering dan tidak mengkilat.Selain itu lama kelamaan bisa membuat warna menjadi pudar.


Apakah aman menggunakan sikat?
Sikat bisa digunakan untuk membersihkan tapi sebelumnya harus melakukan beberapa langkah seperti yang dijelaskan TS di post 1. Tapi tetap disarankan untuk memilih sikat dengan bulu yang lembut.


CROCS Butter bisa dibeli dimana?
Counter resmi CROCS harusnya menyediakan produk ini sebagai alat bantu perawatan produk CROCS itu sendiri. Soal harga TS kurang tau.

Cara mengatasi bekas tekukan kaki:
Bisa menggunakan hair dryer. Semburkan hair dryer ke bagian tekukan kaki sambil menekan dari bagian dalam sandal untuk mengembalikan ke bentuk semula. Tapi harus EXTRA HATI2. Memang tidak sulit tapi butuh keahlian.

Selamat mencoba!

  • Digg
  • Del.icio.us
  • StumbleUpon
  • Reddit
  • RSS

Sepatu-sepatu Unik ala Lady Gaga

Siapa yang tak mengenal keunikan  dari Lady Gaga lewat kostum-kostum yang ia kenakan saat tampil pada berbagai jenis acara, mulai dari kostum yang sangat minim bahan, hingga yang tak lazim untuk dijadikan bahan pakaian. Tak hanya itu, sepatunya pun memiliki keunikan yang kadang-kadang tak terpikirkan oleh orang-orang pada umunya. Berikut sepatu-sepatu unik yang pernah digunakan oleh Lady Gaga :


Kostum daging, lengkap dengan sepatunya, dikenakan Gaga saat muncul di Video Music Awards beberapa tahun silam. Tidak mudah mengenakan pakaian macam ini karena bobot gaun yang cukup berat. Ditambah lagi, sepatu yang dikenakan Gaga terlihat lebih tebal dari biasanya. Namun hebatnya, dia bisa bertahan melewati acara itu.



Tak hanya motifnya saja unik, bentuknya pun juga membuat orang bertanya-tanya apakah sepatu itu benar-benar bisa dipakai atau tidak.


Lihat saja bagaimana sepatu tinggi dan berkelip-kelip ini seolah jadi sandal tidur yang nyaman untuknya.


Well, sepatu hak tinggi ini memang tampak indah sekaligus aneh. Lagipula mana ada orang yang mandi pakai sepatu seperti yang dilakukan Gaga itu?



Penampilan Gaga juga yang membuat alas kaki ini disebut sepatu alien. Lihat saja bagaimana penyanyi ini berdandan tak seperti orang biasa. Sepatunya pun juga tampak tak normal untuk kaki orang awam.

  • Digg
  • Del.icio.us
  • StumbleUpon
  • Reddit
  • RSS